Tahun ini, Forum Indonesia Membaca sebagai penggagas perayaan World Book Day di Indonesia, selain mengundang sekolah-sekolah untuk datang dalam perayaan World Book Day Indonesia di Museum Mandiri, juga mengajak sekolah-sekolah untuk merayakan World Book Day di sekolah/universitasnya masing-masing. Sebagai bentuk dukungan kami dalam upaya merayakan kegiatan tersebut, kami menawarkan program World Book Day Goes to School/Campus yang akan berlangsung sepanjang hari Senin-Jumat dari tanggal 27 April-15 Mei 2009.
World Book Day Goes to School/Campus adalah program tambahan untuk sekolah/universitas yang hendak merayakan World Book Day di sekolah/universitasnya. Panitia World Book Day Indonesia menawarkan beberapa kegiatan yang dapat dipilih oleh sekolah/universitas untuk mengisi perayaan World Book Day di sekolah/universitasnya. Untuk itu, kami mengundang pihak-pihak yang bergerak dalam dunia perbukuan dan literasi untuk berpartisipasi dalam mengisi acara dalam World Book Day Goes to School/Campus. Adapun ketentuannya adalah adalah sebagai berikut:
Ketentuan Sekolah
1. Sekolah/Universitas yang berminat dikunjungi WBD Goes to School/Campus harus mendaftarkan diri dengan mengirimkan formulir sebelum tanggal 10 April 2009 melalui email indonesiamembaca@yahoo.com atau fax 021-6900992 (u.p: Lisa Boy).
2. Keterangan lebih lanjut mengenai kegiatan ini dapat menghubungi Nia 021-70030093/96.
3. Kegiatan WBD Goes to School/Campus akan dilaksanakan setiap hari Senin-Jumat dari tanggal 27 April -17 Mei 2009 dengan jadwal kunjungan berdasarkan level yaitu:
Hari | Kunjungan ke Level Sekolah |
Senin | TK/SD |
Selasa | SMP |
Rabu | SMU/Universitas |
Kamis | TK/SD |
Jumat | SMU/Universitas |
4. Sekolah/Universitas dapat memilih kegiatan yang disediakan panitia sesuai dengan levelnya masing-masing. Pilihan kegiatan dapat dilihat di bawah ketentuan ini.
5. Satu sekolah/universitas hanya dapat memilih satu kegiatan untuk setiap levelnya.
6. Kegiatan yang disiapkan oleh panitia WBD Goes to School/Campus berdurasi sekitar 2 jam.
7. Sekolah/Universitas peserta WBD Goes to School/Campus sebaiknya memiliki kegiatan lain dalam rangka perayaan WBD di sekolah/universitasnya, selain kegiatan WBD Goes to School/Universitas itu sendiri.
8. Sekolah/Universitas harus menyediakan boot untuk sponsor atau pengisi kegiatan yang akan dikomunikasikan bersama.
9. Panitia tidak akan menarik bayaran atau memberikan dana bagi sekolah/universitas peserta World Book Day Indonesia ataupun pengisi acara.
10. Sekolah/Universitas yang menjadi peserta WBD Goes to School/Campus wajib mengirimkan perwakilannya maksimal 5 siswa/mahasiswa dan 2 guru/dosen untuk mengikuti acara Pembukaan World Book Day Indonesia pada hari Kamis, 23 April 2009 pukul 09.00 wib, di Museum Mandiri – Kota.
11. Bagi sekolah/universitas yang berada di luar Jabodetabek, panitia WBD Indonesia hanya bersedia datang apabila transportasi dan akomodasi ditanggung oleh sekolah/kampus yang bersangkutan.
Di bawah ini adalah pilihan kegiatan yang dapat dipilih oleh sekolah untuk kegiatan WBD Goes to School / Campus:
No | Kegiatan | Pengisi Acara | Peserta | Hari Kunjungan |
1. | Workshop Pembuatan Majalah dan Talkshow bersama Selebritis | Majalah Gadis | Siswa SD | Senin atau Kamis |
2. | Temu Penulis Teenlit: Corien Orange, penulis buku Tsunami | Gramedia Pustaka Utama | Siswa SMP | Selasa |
3. | Workshop buku ”Anak yang Bermain, Anak yang Cerdas” | Gramedia Pustaka Utama | Guru dan Orang Tua | Rabu |
4. | Story Telling oleh Soffie Rosdiana penulis buku “Rambut Messy” | Gagas Media | Siswa SD atau TK | Senin atau Kamis |
5. | Temu Komikus buku Kambing Jantan “Dio Rudiman” | Gagas Media | SMU -Universitas | Rabu atau Jumat |
6. | Talkshow Penulisan | Tempo Institute | SMU -Universitas | Rabu atau Jumat |
7. | Workshop Read Aloud | Komunitas Reading Bugs | Guru TK - SD | Senin atau Kamis |
8. | Temu Penulis Kecil Kecil Punya Karya | Mizan | Siswa TK - SD | Senin atau Kamis |
Ketentuan bagi Sekolah yang ingin dikunjungi World Book Day Indonesia http://www.4shared.com/fil
Formulir Kepesertaan Sekolah untuk WBD Goes to School
http://www.4shared.com/fil
No comments:
Post a Comment